Minggu, 25 Januari 2009

Sejarah Reiki

Reiki adalah metode penyembuhan alami yang sangat kuno berasal dari Tibet, sebagai metode penyembuhan tradisional dikalangan para biksu / biarawan Tibet. Setelah menghilang dari peredaran dan pada akhir abad 18 metode ini diketemukan kembali oleh Dr Mikao Usui dan diberi nama Reiki dalam bahasa Jepang yang berarti Rei = alam semesta dan Ki = energi .

Tidak diketahui siapa yang pertama membawa metode penyembuhan alami ini ke Indonesia. Reiki di Indonesia bermula dari kelompok kelompok kecil dan berkembang pesat dan akhirnya banyak wadah wadah/yayasan yang berdiri dan mengembangkan pengajaran Reiki ini kepada masyarakat . Karena metodenya yang cukup sistimatis dan simple maka dapat dipelajari oleh seluruh masyarakat tanpa batasan usia,jenis kelamin, etnis,status maupun agama.

Begitu juga di Indonesia dikenal salah satu nya adalah

YAYASAN RICKY SUHARLIM yang didirikan oleh DR Ricky H Suharlim MSc

yang saat ini beranggotakan sekitar 15.000 orang, yang termuda usia 7 tahun dan yang tertua berusia 93 tahun.

Yang setiap bulan mengadakan penyembuhan gratis secara masal yang biasa dihadiri 2.500-3.000 pasien dari berbagai bahkan dari Medan, Jakarta, Jawa Tengah maupun dari daerah Kalimantan. dan lokakarya/pelatihan penyembuhan Reiki & LingChi.